Beranda TNI AD KODIM Babinsa Kamasan Latih  PBB  SDN 1 Kamasan

Babinsa Kamasan Latih  PBB  SDN 1 Kamasan

10
0

Klungkung,- Meski hari Minggu tak sedikitpun menyurutkan antusias anak-anak SDN 1 Kamasan untuk mengikuti pelatihan PBB yang diberikan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kamasan.

Terlihat anak-anak begitu semangat mengikuti gerakan demi gerakan yang diaba-abakan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Minggu ( 02/02/25 ).

Babinsa Kamasan Kopda Kadek Agus menyampaikan bahwa pelatihan PBB kepada anak-anak SDN 1 Kamasan , ini adalah  dalam rangka mempersiapkan sekolah ini untuk mengikuti ajang Lomba Ketangkasan Baris-Berbaris  ( LKBB ) Tingkat Sekolah Dasar  yang berada di Wilayah Klungkung dalam rangka peringatan HUT Ke 46 SMPN 2 Semarapura.

Lomba Ketangkasan Baris-Berbaris  ( LKBB ) ini akan dilaksanakan pada 10 Pebruari bertempat di SMP N 2 Semarapura,’ungkapnya.

Dengan beberapa hari yang tersisa ini, kita manfaatkan dengan optimalkan untuk meningkatkan kemampauan, kebersamaan serta kepercayaan diri anak-anak, sehingga hari ini kita gelar pelatihan,’terangnya.

  Pelatihan ini, ungkap Kopda Kadek akan terus digelar pihaknya. Besar harapannya dengan pelatihan yang diberikan anak-anak SDN 1 Kamasan dapat memberikan penampilan terbaik di ajang lomba tersebut,’pungkasnya. ( pendim 1610/Klungkung ).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini