Beranda TNI AD KODIM Babinsa Ds. Kowo dan Babinsa Ds. Buncu Koramil 1608-03/Sape bersama warga Bahumembahu...

Babinsa Ds. Kowo dan Babinsa Ds. Buncu Koramil 1608-03/Sape bersama warga Bahumembahu bersihkan Sungai

16
0

Senin, 10 Februari 2025, Sertu Sahfundi, Babinsa Desa Kowo Koramil 1608-03/Sape, bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan Karya Bakti membersihkan Sungai Sori Kowo yang berada di perbatasan Desa Kowo dan Desa Buncu, RT 06 RW 03. Kegiatan ini bertujuan untuk mengatasi sedimentasi tebal yang telah menumpuk di sungai dan berpotensi menyebabkan banjir ke pemukiman warga sekitar.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Kowo, Babinsa Desa Kowo dan Desa Lanta, Bhabinkamtibmas Desa Kowo, perangkat desa, serta tokoh agama, tokoh masyarakat, dan warga setempat. Seluruh peserta bahu-membahu membersihkan material sedimentasi yang menghambat aliran sungai. Kegiatan ini menunjukkan semangat gotong-royong dan kepedulian terhadap lingkungan sebagai upaya bersama mencegah bencana banjir.

Kades Kowo menyampaikan Apresiasi kehadiran Babinsa yang selalu membantu dan mendukung masyarakat dalam kegiatan yang bermanfaat bagi lingkungan dan kesejahteraan bersama. Ia juga mengapresiasi kekompakan masyarakat yang turut serta dalam menjaga kebersihan sungai. Kolaborasi ini menjadi contoh nyata sinergi antara pemerintah desa, TNI, dan masyarakat dalam menghadapi tantangan lingkungan secara bersama-sama.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini