SINJAI. Warga Desa Lamatti Riawang, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai, tampak antusias berbondong-bondong membantu Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1424/Sinjai dalam pembangunan jembatan yang menjadi akses penting bagi masyarakat, Dengan penuh semangat gotong royong, warga turut serta mengangkut material, mencampur semen, dan membantu proses pengecoran untuk mempercepat penyelesaian jembatan tersebut, Jumat (28/02/2025)
Pembangunan jembatan ini merupakan salah satu sasaran utama dalam program TMMD Ke-123 yang bertujuan meningkatkan akses transportasi dan memperlancar mobilitas masyarakat, khususnya dalam menunjang perekonomian warga. Kehadiran Satgas TMMD disambut dengan baik oleh masyarakat, yang secara sukarela memberikan tenaga dan waktu mereka untuk ikut serta dalam pengerjaan proyek ini.
Komandan Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1424/Sinjai menyampaikan apresiasi atas keterlibatan aktif masyarakat dalam setiap tahapan pembangunan. “Antusiasme warga sangat luar biasa. Ini menunjukkan bahwa semangat gotong royong masih terjaga dengan baik dan menjadi kekuatan utama dalam pembangunan di desa,” ujarnya.
Salah satu warga Desa Lamatti Riawang mengungkapkan rasa syukur atas program TMMD yang membawa perubahan nyata bagi desa mereka. “Kami sangat senang dan berterima kasih kepada TNI yang telah membangun jembatan ini. Kami siap membantu dengan tenaga kami agar pembangunan bisa selesai lebih cepat,” katanya.
Dengan sinergi antara Satgas TMMD dan masyarakat, diharapkan pembangunan jembatan ini dapat segera rampung dan memberikan manfaat jangka panjang bagi warga. Program TMMD bukan hanya tentang pembangunan infrastruktur, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan rakyat dalam semangat kebersamaan dan gotong royong.