Kodim Poso, – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat, Serda Yusran, anggota Koramil 1307-05/Ratolindo, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus membantu pembuatan pagar rumah di Desa Labuan, Kecamatan Ratolindo, Kabupaten Tojo Una-una, pada hari ini. Senin, (27/1/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dengan warga binaan serta menjaga silaturahmi dengan tokoh masyarakat setempat. Selain itu, melalui kegiatan ini, Serda Yusran juga ingin menunjukkan kepedulian terhadap kebutuhan warga, khususnya dalam hal pembangunan rumah.
Serda Yusran menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk perhatian TNI terhadap masyarakat. Selain mempererat tali persaudaraan, kegiatan ini juga bertujuan untuk menciptakan rasa kebersamaan dan gotong royong antara aparat TNI dan warga desa. “Dengan terjalinnya komunikasi yang baik, kita dapat saling mendukung dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan di desa,” ujarnya.
Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat Desa Labuan, yang merasa terbantu dengan adanya bantuan Babinsa dalam pembuatan pagar rumah mereka. Diharapkan, kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat positif bagi warga.