Barito Selatan – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-124 Kodim 1012/Buntok terus menunjukkan dedikasinya dalam membangun infrastruktur desa. Kamis (22/05/2025), Satgas TMMD terpaksa menggunakan jalur sungai untuk mengangkut material ke lokasi kegiatan di Desa Talio, Kecamatan Karau Kuala, akibat kondisi jalan yang belum memungkinkan dilalui kendaraan.
Dansatgas TMMD Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso menjelaskan bahwa alternatif jalur sungai dipilih untuk menjamin kelancaran distribusi material bangunan ke sasaran fisik, terutama dalam proyek pembukaan jalan dan pembuatan jembatan.
“Personel kami mengangkut material secara manual, bahkan harus menyusuri sungai dan jalan kecil demi memastikan bahan bangunan tiba di lokasi tepat waktu,” ungkapnya.
Dengan semangat gotong royong, Satgas TMMD terus bekerja keras meskipun terbatasnya alat berat dan transportasi. Mereka tetap fokus menyelesaikan target pekerjaan sesuai jadwal demi kemajuan desa.