Beranda TNI AD KODIM Jaga Sinergitas Dukung Program Pemerintah, Koramil Dawan Ikut Serta Panen Jagung Bersama...

Jaga Sinergitas Dukung Program Pemerintah, Koramil Dawan Ikut Serta Panen Jagung Bersama Di Lahan Hanpangan Polres Klungkung.

11
0

Klungkung,- Berbagai upaya dan kegiatan terus digelar TNI dan Polri di wilayah Kabupaten Klungkung dalam menjaga dan memperkokoh sinergitas.

Kali ini hal tersebut kembali diwujudkan saat berlangsungnya kegiatan panen jagung bersama program ketahanan pangan Polres Klungkung di Subak Baler Margi Desa Gunaksa Kecamatan Dawan, Rabu ( 29/01/25 ).

Disamping dihadiri oleh Kapolres Klungkung beserta PJU Polres Klungkung dan jajarannya, kegiatan panen bersama ini juga melibatkan Koramil 1610-03/Dawan yang dipimpin langsung Pjs Danramil Lettu Inf Ketut Joni serta perangkat desa dan petani Subak Baler Margi.

Pjs Danramil 1610-03/Dawan Lettu Inf Ketut Joni menyampaikan bahwa keterlibatan Koramil dalam kegiatan ini sebagai bukti nyata sinergitas dan kekompakan TNI dan Polri di Bumi Gema Santi ini terjaga dengan sangat baik.

Disamping itu, ini juga menjadi wujud dukungan serta komitmen pihaknya yang pastinya akan selalu siap untuk mensukseskan program pemerintah yaitu swasembada dan ketahanan pangan di wilayah,’ujarnya.

Menurut Lettu Joni, panen bersama jagung manis ini tidak hanya sebagai komitmen untuk mendukung program ketahanan wilayah dalam mensukseskan pangan nasional yang dicanangkan pemerintah semata, namun juga sebagai upaya dalam memotivasi masyarakat, khususnya petani, untuk terus mengelola dan mengembangkan lahan pertanian sebagai sumber penghidupan serta meningkatkan hasil produksi pangan lokal,’tegasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini