MANOKWARI – Guna meningkatkan rasa nasionalisme kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, Sertu Amir Lajariah Babinsa Koramil 1801-01/Manokwari berikan Wawasan Kebangsaan terhadap siswa-siswi di SD Fanindi Keluharan Manokwari Barat, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, Selasa (21/01/2025).
Menurut Babinsa Sertu Amir, ditengah gempuran majunya dunia teknologi dan informasi, kita harus benar-benar membentengi anak-anak kita dari pengaruh game dan informasi yang seringkali menyesatkan, agar anak-anak kita sebagai generasi penerus tidak kehilangan terhadap jati dirinya sebagai warga Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Materi wasbang yang diberikan oleh Babinsa meliputi pengenalan siswa terhadap Pancasila dan nilai-nilai yang terkandung didalamnya. Tujuan pemberian wasbang dengan materi Pancasila tersebut, antara lain menumbuhkan sejak dini kepada para siswa agar bisa memahami Pancasila sebagai Ideologi dan dasar negara Indonesia, kemudian siswa bisa tetap bersatu dalam keragaman bangsa, sebagaimana tertuang dalam Bhineka Tunggal Ika
Dalam menerima setiap materi dari Babinsa, para siswa nampak sangat berantusias. Dan pihak sekolah juga sangat menyambut baik kegiatan dari Babinsa tersebut, karena hal itu sedikit banyak telah mendukung upaya para guru untuk membentuk siswa dalam memahami materi dalam berkebangsaan.