Babinsa Posramil 05/PC Melaksanakan Gotong Royong Membersihkan Masjid Bersama Warga

ACEH BARAT – Demi meningkatkan kenyamanan dan kekhusyukan masyarakat dalam melaksanakan ibadah sholat, Babinsa Posramil 05/Pante Ceureumen Kodim 0105/Aceh Barat melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan pekarangan Masjid Babul Taqwa bersama warga setempat di Desa Meunuang Kinco, Kecamatan Pante Ceureumen, Kabupaten Aceh Barat, Jumat (30/1/2026).

Kegiatan gotong royong ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap kebersihan dan kenyamanan tempat ibadah, sekaligus wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Adapun sasaran kegiatan meliputi pembersihan rumput liar di sekitar pekarangan masjid, pengangkatan sampah, pemangkasan tanaman yang sudah rimbun, serta perapian lingkungan sekitar masjid agar terlihat bersih, rapi, dan nyaman digunakan oleh jamaah.

Sejak pagi hari, Babinsa Posramil 05/Pante Ceureumen bersama masyarakat tampak antusias dan saling bahu-membahu dalam melaksanakan gotong royong. Dengan menggunakan peralatan seadanya seperti cangkul, parang, sapu, dan mesin pemotong rumput, kegiatan berjalan dengan lancar dan penuh semangat kebersamaan. Suasana kekeluargaan terlihat jelas selama pelaksanaan kegiatan, mencerminkan hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat.

Di sisi lain, Danposramil 05/PC Peltu Rodi Syaputra melalui Babinsanya, Serka Ruslan, menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial (Binter) yang secara rutin dilaksanakan guna membantu masyarakat di wilayah binaan. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan kembali budaya gotong royong yang menjadi ciri khas masyarakat Indonesia, khususnya di wilayah pedesaan.

“Masjid merupakan tempat ibadah yang setiap hari digunakan oleh masyarakat, sehingga kebersihan dan kenyamanannya harus selalu dijaga. Melalui kegiatan gotong royong ini, kami berharap masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan lebih khusyuk dan nyaman,” ungkapnya.

Lebih lanjut disampaikan, kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan kemasyarakatan diharapkan dapat memberikan motivasi kepada warga agar semakin peduli terhadap lingkungan sekitar, serta memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan keharmonisan di wilayah.

Sementara itu, tokoh masyarakat dan pengurus masjid setempat mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan peran aktif Babinsa Posramil 05/Pante Ceureumen yang selalu hadir dan membantu masyarakat.

Menurut mereka, kegiatan gotong royong ini sangat bermanfaat, tidak hanya untuk kebersihan lingkungan masjid, tetapi juga untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga. Masyarakat berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan, baik di lingkungan masjid maupun fasilitas umum lainnya, sehingga tercipta lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman.

Melalui kegiatan gotong royong pembersihan pekarangan masjid ini, Babinsa Posramil 05/Pante Ceureumen kembali menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, membantu mengatasi kesulitan rakyat, serta mendukung terciptanya kehidupan bermasyarakat yang aman, damai, dan harmonis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *