SoE, TTS – Dalam upaya mempersiapkan generasi muda untuk mengikuti seleksi masuk Tentara Nasional Indonesia (TNI), Koramil 1621-01/Kota SoE telah menjalin kerjasama dengan SMK Negeri 2 SoE. Inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan fisik dan mental siswa agar siap menghadapi tantangan seleksi.
Kepala Sekolah SMK Negeri 2 SoE, Nifron Karelistar A. Fallo, S.Kom, mengungkapkan, “Kami sudah menyiapkan berbagai program, termasuk grup komunikasi dengan orang tua siswa sehingga mereka dapat mendukung proses persiapan anak-anak mereka. Selain itu, pembinaan dimulai dari kelas XI hingga XII.”
Kegiatan pelatihan direncanakan akan berlangsung setiap hari Jumat selama jam pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK). Sekolah juga telah menyediakan fasilitas pendukung seperti tiang pull-up, track lari, dan lokasi latihan khusus yang telah disurvei untuk kenyamanan siswa.
Danramil 1621-01/Kota SoE, Kapten Inf Gunawan Budi Haryanto, menambahkan, “Kami akan memberikan arahan teknis mengenai tahapan seleksi TNI dan latihan yang perlu dipersiapkan, seperti lari, sit-up, pull-up, dan renang.”
Program ini juga sejalan dengan arahan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur, yang mengajak semua SMA/SMK untuk mendukung pelatihan fisik bagi siswa yang bercita-cita mengikuti seleksi. Dengan kolaborasi yang solid ini, diharapkan siswa SMK Negeri 2 SoE dapat memiliki peluang lebih besar untuk lolos seleksi, serta menumbuhkembangkan karakter disiplin dan semangat nasionalisme dalam diri mereka.
