SUMBA BARAT – Dalam upaya memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Serka Ramli dari Koramil 02/Walakaka melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) di Desa Bodohula, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat pada Selasa, 20 Januari 2026. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan warga yang sedang mengolah kopra, sekaligus memberikan dukungan kepada masyarakat dalam pengembangan usaha mereka.
Serka Ramli terjun langsung ke lokasi pembuatan kopra dan berdialog dengan para petani. Melalui interaksi ini, ia ingin memahami tantangan yang dihadapi warga dalam proses pengolahan hasil kelapa dan memberikan arahan agar mereka dapat meningkatkan kualitas produk kopra.
“Kegiatan ini adalah bagian dari tugas kami sebagai Babinsa untuk selalu hadir di tengah masyarakat, memberikan motivasi serta mendorong mereka meningkatkan ekonomi keluarga melalui pemanfaatan sumber daya alam yang ada,” ungkap Serka Ramli.
Serka Ramli juga menyampaikan pentingnya menjaga keselamatan kerja dan kebersihan lingkungan untuk meningkatkan nilai jual kopra. Dengan upaya komunikasi yang baik, ia berharap akan terjalin kerjasama yang harmonis antara TNI dan masyarakat dalam mendukung pembangunan Desa Bodohula.
Melalui komsos ini, Babinsa berharap kemanunggalan TNI dan rakyat dapat diperkuat, sehingga bersama-sama dapat menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat di wilayahnya. Dengan adanya dukungan dan motivasi, diharapkan masyarakat semakin semangat dalam menjalankan usaha mereka.
