Korem 012/TU Ajak Warga Asrama Jaga Kebersihan dan Kesehatan Lingkungan

Aceh Barat – Dalam rangka menjaga kebersihan dan menciptakan lingkungan yang sehat serta nyaman, warga Asrama Korem 012/Teuku Umar melaksanakan kegiatan pembersihan pangkalan secara gotong royong, Rabu (21/01/2026).

Kegiatan ini diikuti oleh warga asrama dengan penuh semangat kebersamaan. Pembersihan difokuskan pada area lingkungan asrama, saluran drainase, serta halaman rumah dinas guna menciptakan lingkungan yang bersih, rapi, dan asri.

Komandan Korem 012/TU menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian bersama terhadap kebersihan lingkungan sekaligus mempererat hubungan kekeluargaan antarwarga asrama. Selain itu, kegiatan gotong royong ini juga bertujuan untuk mencegah timbulnya berbagai penyakit yang disebabkan oleh lingkungan yang kurang bersih.

“Melalui kegiatan ini diharapkan tumbuh kesadaran dan rasa tanggung jawab bersama dalam menjaga kebersihan pangkalan, sehingga tercipta lingkungan yang sehat, nyaman, dan harmonis,” ujarnya.

Dengan adanya kegiatan pembersihan pangkalan ini, lingkungan Asrama Korem 012/TU tampak lebih bersih dan tertata. Semangat kebersamaan yang ditunjukkan warga asrama menjadi cerminan kuatnya solidaritas serta kepedulian keluarga besar Korem 012/TU dalam menjaga lingkungan tempat tinggal bersama.(Pr012).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *