Bangli, 19 Januari 2025 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban saat pementasan seni, Babinsa Desa Undisan, Sertu I Wayan Budiarta, bersama dengan Bhabinkamtibmas dan Pecalang Desa Adat Tabunan, bertugas untuk mengawasi dan mengamankan kegiatan Calon Arang, yang digelar di Jaba Pura Dalem Banjar Tabunan. Acara yang berlangsung malam ini dimulai pukul 21.00 WITA dan diperkirakan selesai sekitar pukul 04.00 WITA ini merupakan bagian dari rangkaian Upacara Ngusabe Tilem Kepitu.
Kehadiran aparat keamanan di lokasi pementasan ini bertujuan untuk memastikan bahwa semua rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan tertib. “Kami berkolaborasi dengan Bhabinkamtibmas dan Pecalang untuk menciptakan suasana yang kondusif, mengingat acara ini dihadiri oleh banyak warga,” jelas Sertu I Wayan Budiarta.
Menurutnya, pementasan Calon Arang bukan sekadar pertunjukan seni, melainkan juga merupakan ritual sakral yang kaya akan nilai budaya. Oleh karena itu, pengamanan perlu diperhatikan lebih serius.
Dandim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, juga memberikan tanggapan positif atas kolaborasi yang terjalin antara TNI, Polri, dan Pecalang dalam menjaga keamanan kegiatan adat. “Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat merupakan komitmen kami untuk mendukung pelestarian budaya Bali,” ungkapnya. Ia menekankan pentingnya sinergitas antara berbagai elemen ini agar setiap kegiatan adat dapat berlangsung dengan aman dan nyaman bagi semua pihak. Melalui upaya ini, diharapkan masyarakat dapat merayakan tradisi dengan penuh suka cita tanpa khawatir akan gangguan keamanan.
