Beranda TNI AD KODIM Patroli Binter di Desa Lumbu, Kodim Tapin Pastikan Wilayah Tetap Kondusif

Patroli Binter di Desa Lumbu, Kodim Tapin Pastikan Wilayah Tetap Kondusif

5
0

TAPIN – Kodim 1010/Tapin melalui Koramil 1010-01/Bungur kembali melaksanakan patroli dalam rangka penguatan mitigasi pembinaan teritorial (Binter) yang dikolaborasikan dengan komponen pendukung (Komduk). Kegiatan ini menyasar wilayah pemukiman warga di Desa Lumbu, Kecamatan Tapin Utara, Senin (10/11).

Pasiter Kodim 1010/Tapin Kapten Inf Heri menyampaikan, kegiatan patroli tersebut tidak hanya bertujuan menjaga situasi keamanan wilayah, tetapi juga mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan masyarakat.

“Patroli ini menyasar rumah-rumah warga. Selain memastikan situasi tetap kondusif, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan kedekatan dan komunikasi dengan warga,” ujarnya.

Menurutnya, keberadaan Babinsa di tengah masyarakat merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial yang berkelanjutan. Melalui dialog langsung dengan warga, Babinsa dapat mengetahui dinamika sosial yang berkembang di wilayah binaan.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan terayomi. Kemanunggalan TNI dan rakyat selalu menjadi dasar dalam setiap langkah pengabdian,” tambahnya.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, Kodim 1010/Tapin berharap tercipta lingkungan yang harmonis, aman, dan saling mendukung dalam menjaga stabilitas wilayah.(1010).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini