Tanggauna, 4 November 2025 – Untuk memastikan ketahanan infrastruktur jangka panjang, Satgas TMMD ke-126 Kodim 1412/Kolaka melakukan proses penebalan badan jalan pada sasaran utama sepanjang 10,5 kilometer di Desa Tanggauna. Tahap ini menjadi bagian penting sebelum masuk ke proses pemadatan akhir.
Material timbunan diperkuat dan diratakan bertahap untuk menghindari risiko kerusakan saat dilalui kendaraan bermuatan berat maupun saat musim hujan. Proses tersebut dilakukan dengan kombinasi kerja manual dan alat berat agar hasil lebih merata dan kokoh.
Sejumlah personel terlihat mengawasi dan mengatur distribusi material agar ketebalan jalan sesuai dengan standar yang sudah ditentukan.
“Penebalan ini bukan sekadar menambah timbunan, tapi memastikan daya dukung jalan benar-benar aman dalam jangka panjang,” ungkap salah satu anggota Satgas di lapangan.








