Beranda TMMD Sepeda Tua dan Es Pelangi, Simbol Persaudaraan Prajurit dan Warga

Sepeda Tua dan Es Pelangi, Simbol Persaudaraan Prajurit dan Warga

6
0

BARITO KUALA – Di balik semangat para prajurit yang membangun desa melalui TMMD Ke-126 Kodim 1005/Barito Kuala, terselip kisah sederhana namun penuh makna dari seorang warga bernama Asnawi.

Setiap siang, ia mengayuh sepeda tuanya sembari menjajakan dagangan es pelangi ke lokasi TMMD di Desa Tumih, Kecamatan Wanaraya.

Dengan topi lusuh dan senyum bersahaja, Asnawi menyapa para anggota satgas yang tengah beristirahat. “Senang bisa jualan di sini. Tentara-tentara ini baik dan sering beli es saya,” tuturnya, Senin (3/11).

Menurut Praka Daulat, salah satu anggota satgas, kehadiran Asnawi selalu dinanti. “Rasa lelah langsung hilang kalau minum es pelangi buatan Pak Asnawi. Apalagi sambil ngobrol santai,” ujarnya.

Kisah sederhana itu menggambarkan bagaimana TMMD bukan hanya program pembangunan fisik, tetapi juga ajang mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Dari sepeda tua dan segelas es pelangi, terjalin kehangatan serta persaudaraan di tengah semangat gotong royong membangun desa.(1005).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini