Beranda TNI AD KODIM Serka Gatot Subroto: Mari Jaga Alam dan Lingkungan dari Bahaya Karhutla

Serka Gatot Subroto: Mari Jaga Alam dan Lingkungan dari Bahaya Karhutla

7
0

HULU SUNGAI UTARA – Dalam rangka mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Babinsa Koramil 1001-10/Babirik, Serka Gatot Subroto, melaksanakan sosialisasi kepada warga binaannya di Desa Babirik Hulu, Kecamatan Babirik, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Minggu (28/09/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai bahaya Karhutla serta sanksi hukum bagi pelaku pembakaran hutan maupun lahan. Ia menegaskan agar masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar, terlebih pada musim kemarau yang rawan menimbulkan kebakaran besar.

Selain memberikan imbauan, Serka Gatot juga mengajak warga untuk lebih peduli terhadap kelestarian alam dan lingkungan sekitar. Menurutnya, menjaga hutan tetap hijau dan lestari merupakan tanggung jawab bersama demi keberlangsungan hidup generasi mendatang.

“Pencegahan Karhutla bisa kita mulai dari hal sederhana, yakni tidak melakukan pembakaran lahan. Kami juga sudah memasang spanduk berisi imbauan agar masyarakat lebih sadar dan waspada. Saya akan terus mengajak warga untuk mencari cara lain yang lebih ramah lingkungan dalam membuka lahan,” ujar Serka Gatot Subroto.

Kegiatan sosialisasi ini mendapat sambutan positif dari masyarakat yang berjanji akan lebih berhati-hati serta turut berperan aktif dalam menjaga lingkungan agar terhindar dari ancaman Karhutla.(1001).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini