Beranda TNI AD KODIM Kodim 1501/Ternate Gelar Jumat Berkah dengan Karya Bhakti di Desa Balisoan

Kodim 1501/Ternate Gelar Jumat Berkah dengan Karya Bhakti di Desa Balisoan

3
0

Kodim 1501/Ternate, Halbar – Kodim 1501/Ternate melaksanakan kegiatan Jumat Berkah dengan menggelar karya bhakti di Desa Balisoan, Kecamatan Sahu, Kabupaten Halbar. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Koramil 1501-04/Sahu bersama warga masyarakat dengan membersihkan saluran air di tepi jalan yang mengalami pendangkalan karena sampah dan tanah, serta ditumbuhi rumput liar. Jumat (18/4/2025).

Danramil 1501-04/Sahu, Lettu Czi Priya Nugraha, menjelaskan bahwa kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk memperlancar saluran air agar tidak tersumbat oleh sampah dan rumput, sehingga air dapat mengalir dengan lancar dan menghindari banjir saat musim hujan. Ia juga mengingatkan warga untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya.

Pasi Ter Kodim 1501/Ternate, Kapten Inf Aga Galela, menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadikan lingkungan bersih, tetapi juga dapat menjalin keakraban antara anggota TNI dengan warga sekitar. Dengan kegiatan seperti ini, Kodim 1501/Ternate menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat dan meningkatkan kualitas lingkungan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini