Beranda TMMD Satgas TMMD dan Warga Gotong Royong Bangun MCK di Desa Bente

Satgas TMMD dan Warga Gotong Royong Bangun MCK di Desa Bente

7
0

Morowali – Dalam upaya meningkatkan kualitas sanitasi masyarakat, Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1311/Morowali bersama warga Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, bergotong royong membangun fasilitas MCK (Mandi, Cuci, Kakus), Rabu (05/03/2025).

Pembangunan MCK ini merupakan salah satu sasaran fisik dalam program TMMD Ke-123, yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat melalui penyediaan fasilitas sanitasi yang layak.

Dansatgas TMMD Kodim 1311/Morowali, Letkol Inf Alzaki, menyampaikan bahwa pembangunan MCK ini sangat penting bagi warga, terutama dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat. “Kami berharap fasilitas ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat untuk meningkatkan kebersihan dan kesehatan lingkungan,” ujarnya.

Warga setempat menyambut baik pembangunan ini dan turut berpartisipasi dalam proses pengerjaannya. “Kami sangat bersyukur atas bantuan dari TNI. Dengan adanya MCK ini, kebersihan lingkungan desa kami akan lebih terjaga,” ujar salah satu warga yang ikut bergotong royong.

Semangat kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam program TMMD ini menjadi bukti nyata bahwa pembangunan desa dapat berjalan lebih efektif melalui sinergi dan gotong royong.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini