Beranda TMMD Dansatgas TMMD Kodim 1311/Morowali Kunjungi Pesantren Darul Quran Alkhairaat, Jalin Kedekatan dengan...

Dansatgas TMMD Kodim 1311/Morowali Kunjungi Pesantren Darul Quran Alkhairaat, Jalin Kedekatan dengan Ustaz

5
0

MOROWALI, Minggu 2 Maret 2025 – Dalam sela-sela kesibukannya memantau jalannya program TMMD Ke-123, Dansatgas Kodim 1311/Morowali, Letkol Inf Alzaki, menyempatkan diri mengunjungi Pesantren Darul Quran Alkhairaat di Desa Sakita, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali.

Kunjungan tersebut berlangsung dengan penuh kehangatan. Dansatgas terlihat berbincang santai dengan salah satu ustaz di pesantren, menunjukkan kedekatan dan kepedulian TNI terhadap dunia pendidikan, khususnya pendidikan agama di wilayah tersebut.

“Kami ingin terus membangun sinergi dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk lembaga pendidikan seperti pesantren. Karena membangun bangsa tidak hanya melalui infrastruktur, tetapi juga melalui pembinaan moral dan akhlak,” ujar Letkol Inf Alzaki.

Pesantren Darul Quran Alkhairaat sendiri merupakan salah satu pusat pendidikan Islam di Morowali yang telah banyak berkontribusi dalam mencetak generasi muda berakhlak baik dan berilmu. Kunjungan ini semakin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sejalan dengan semangat TMMD dalam mewujudkan pembangunan yang menyeluruh, baik fisik maupun non-fisik.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini