Beranda TNI AD KODIM Babinsa Maros Berhasil Gagalkan Aksi Pencurian Tabung Gas Milik Warga

Babinsa Maros Berhasil Gagalkan Aksi Pencurian Tabung Gas Milik Warga

6
0

Maros, 11 Februari 2025 – Aksi cepat Babinsa Desa Bonto Bunga, Sertu Yauri, berhasil menggagalkan pencurian sejumlah barang milik warga di Desa Bonto Bunga, Kecamatan Moncongloe, Kabupaten Maros. Barang-barang yang hendak dicuri berupa 12 tabung gas elpiji, sebuah mesin penggiling, dan satu unit timbangan.

Kejadian ini terungkap setelah Babinsa menerima laporan dari warga mengenai kehilangan barang-barang tersebut. Setelah melakukan pencarian, Sertu Yauri bersama warga menemukan barang-barang yang hilang tersimpan di semak-semak, diduga sengaja disembunyikan oleh pelaku untuk diambil pada malam hari.

“Alhamdulillah, berkat kerja sama dengan warga, barang-barang yang hilang berhasil ditemukan sebelum sempat dibawa oleh pelaku. Ini merupakan hasil dari kepedulian dan kewaspadaan bersama dalam menjaga keamanan lingkungan,” ujar Sertu Yauri.

Warga setempat mengapresiasi tindakan cepat Babinsa dalam mengamankan barang-barang yang hilang. Mereka berharap kejadian serupa tidak terulang dan keamanan desa tetap terjaga. Sementara itu, pihak berwenang masih terus melakukan penyelidikan guna mengungkap identitas pelaku pencurian.

Babinsa Maros mengimbau masyarakat agar selalu waspada dan segera melaporkan kejadian mencurigakan demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini